Camat Pasimasunggu Kukuhkan 29 Anggota Paskibra

INIKLIK.ID–Camat Pasimasunggu Nur Mawing. S. Sos. M. Si telah mengukuhkan 29 orang Anggota Paskibra yang akan bertugas pada Puncak Peringatan HUT Ke 79 RI Tingkat Kecamatan Pasimasunggu saat bertindak sebagai Pembina Upacara yang berlangsung di Lapangan Kramat Benteng Jampea, Jumat (16/8/2024).

Upacara yang ditandai dengan penyematan lencana dan penciuman bendera ini turut dihadiri oleh Danramil Kapten Inf. Syamsuddin, Kapolsek Iptu Jajang Solehuddin, para Kepala UPT serta disaksikan oleh para orang tua dari anggota paskibra.

Bacaan Lainnya
Baca Disini  Camat Pasimasunggu Gelar Buka Puasa Bersama Wabup Selayar

Terpantau dari kegiatan ini merupakan hal yang sakral karena selain untuk pertama kalinya dilakukan di Pasimasunggu , juga pada saat dilakukan penciuman bendera oleh masing-masing anggota paskibra, lampu dipadamkan sambil diiringi dengan lagu lagu perjuangan.

Suasana ini menjadi hening seketika , bahkan para orang tua dari anggota paskibra larut dalam keheningan terharu menyaksikan moment langka ini.

Baca Disini  Dua Periode Pimpin PKK, Ny. Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli Akhirnya Pamit di Momentum HKG ke-52

“Saya bangga pak sebagai orang tua melihat anak saya menjadi anggota paskib, kita doakan semoga besok pada upacara inti sukses melaksanakan tugasnya,” tutur salah seorang orang tua anggota paskibra pada media ini saat ditemui usai pengukuhan dipakukan.(Muhsar)

Loading

Tinggalkan Balasan