PLTS Desa Polassi Terkelola Sangat Baik, Bupati Basli Ali Terima Penghargaan Subroto 2024

INIKLIK.ID – – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar melalui Pemerintah Desa Polassi , Kecamatan Bontosikuyu mencatatkan prestasi dengan meraih Penghargaan Subroto Tahun 2024 pada Bidang Infrastruktur Energi Baru Terbarukan Kategori Pengelolaan Hasil Pembangunan Infrastruktur EBT.

Penghargaan ini diterima langsung oleh Bupati Kepulauan Selayar H. Muh. Basli Ali pada malam puncak Peringatan Hari Jadi Pertambangan dan Energi Ke-79 yang digelar di Kempinski Grand Ballroom Jakarta, Kamis (10/10) dihadiri langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo.

Turut hadir mendampingi Bupati dalam acara penerimaan Penghargaan Subroto 2024, Kabag Ekonomi, Energi dan Sumber Daya Mineral Setda, Mursalim,, S. Sos, dan Kepala Desa Polassi, Mustaking.

Baca Disini  Bupati Basli Ali Serahkan Ranperda APBD Tahun Anggaran 2025 ke DPRD Selayar

Penghargaan Subroto adalah penghargaan tertinggi sektor energi dan sumber daya mineral yang diberikan oleh Kementerian ESDM, merupakan bentuk pengakuan pemerintah kepada para pemangku kepentingan yang dinilai telah berkinerja sangat baik dalam mengelola dan memajukan sektor energi dan sumber daya mineral.

PLTS Terpusat 100 kWp yang dikelola Bumdes Surya Mandiri di Desa Polassi oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral disebut terbaik dalam sistem pengelolaan hasil pembangunan infrastruktur EBT di Indoenesia dan Pemkab Selayar dinilai sebagai Pemerintah Daerah yang Kolaboratif dalam memajukan sektor energi dan sumber daya mineral.

Bupati Kepulauan Selayar Basli Ali usai menerima penghargaan ini mengaku sangat bersyukur, ia mengatakan penghargaan yang diperoleh merupakan kerja sama dan kolaborasi dari semua pihak khusunya Kepala Desa dan masyarakat Polassi atas kinerja baiknya dalam mengelola dan menjaga Infrastruktur PLTS yang ada diwilayahnya.

Baca Disini  Jalan Hotmix Lingkar Jampea Dipastikan Rampung Tahun Ini Sebagai Komitmen Bupati Basli Ali

“Alhamdulillah, penghargaan ini adalah hasil kerja keras semua pihak terkait, terkhusus Kepala Desa dan seluruh masyarakat Desa Polassi, atas nama pribadi dan pemerintah daerah saya haturkan terima kasih dan penghargaan yang setingi-tingginya” ucapnya

Dia berharap penghargaan ini dapat meningkatkan semangat kerja seluruh stakhoolder pemerintahan di seluruh wilayah Kabupaten Kepulauan Selayar utamanya dalam memberikan pelayan terbaik kepada masyarakat.

Baca Disini  Ketua DWP Selayar Serahkan Bantuan Uang Tunai ke Korban Kebakaran di Jampea

Sebelumnya Kades Polassi Mustaking mengungkapkan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Terpusat 100 kWp yang ada diwilayahnya dibangun oleh Kementerian ESDM pada Tahun 2017 melalui Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar menggunakan sumber dana dari APBN, terletak di Dusun Letta, Desa Polassi, Kecamatan Bontosikuyu.

Memastikan PLTS berfungsi secara optimal dan terus memberikan manfaat kepada masyarakat, dirinya selaku Kepala Desa kemudian mendirikan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Surya Mandiri yang diberi kewenangan khusus untuk mengelola, memelihara dan mengembangkan PLTS tersebut. (IC/Muhsar)

Loading


Eksplorasi konten lain dari iniklik

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan