Kunjungan Andi Sudirman Sulaiman di Kepulauan Selayar, Memperkuat Dukungan Menjelang Pemilihan

INIKLIK.ID  – – Calon Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, yang akrab disapa “Andalan,” melanjutkan kampanyenya dengan kunjungan ke Kabupaten Kepulauan Selayar hari ini, Senin (4/11/2024), Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat dukungan masyarakat serta menjalin komunikasi dengan tim kampanye lokal.

Andalan tiba di Lapangan Pemuda Benteng menggunakan helikopter berwarna hitam sekitar pukul 11.30 Wita. Setibanya, ia disambut oleh Ketua DPD Golkar Kepulauan Selayar, H. Muh Basli Ali, dan Ketua Tim Kampanye Andalan Hati Selayar, Drs. H. Syamsul Alam Ibrahim, bersama ratusan warga yang antusias menunggu kehadirannya.

Bacaan Lainnya
Baca Disini  Rusdi Masse: Di Pinrang, Kami Tak Ragukan Komitmen Andalan Hati untuk Sejahterakan Masyarakat

Dalam kesempatan tersebut, Andi Sudirman Sulaiman meluangkan waktu untuk menyapa dan melayani permintaan warga yang ingin berfoto bersamanya. Setelah bertemu dengan para pendukung, agenda resmi dilanjutkan dengan shalat Dhuhur di Masjid Umaraini.

Selanjutnya, Andalan mengunjungi Sekretariat Doozer dan Sekretariat Tim Induk Andalan Hati yang terletak di Jalan Sudirman dan Jalan Veteran, Kecamatan Benteng, untuk meresmikan kedua sekretariat tersebut.

Baca Disini  Apiaty Amin Syam Harap Warga Bijak Dalam Mengelola Sampah

Pada malam harinya, pukul 19.00 Wita, Andi Sudirman Sulaiman dijadwalkan mengadakan acara silaturahmi dengan tim kampanye, partai pengusung, dan relawan di lokasi yang sama. Dalam acara ini, ia akan memberikan pembekalan kepada tim untuk memaksimalkan strategi kampanye menjelang pemilihan.

Keesokan harinya, Andalan juga akan melakukan silaturahmi dengan masyarakat sebelum kembali ke Makassar menggunakan helikopter. Kunjungan ini diharapkan dapat memperkuat dukungan masyarakat Kepulauan Selayar dalam pencalonannya sebagai Gubernur Sulawesi Selatan.(IH)

Loading

Tinggalkan Balasan