Wakil Wali Kota Hermanto Apresiasi Peran PWI dalam Membangun Kota Parepare

INIKLIK.ID – Wakil Wali Kota Parepare, H Hermanto Pasennangi, secara resmi membuka Konferensi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) ke-IX Kota Parepare yang digelar pada Sabtu, 14 Juni 2025.

Dalam sambutannya, Hermanto menyampaikan permohonan maaf dari Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, yang tidak sempat hadir secara langsung untuk membuka kegiatan penting tersebut karena adanya agenda yang tidak bisa ditinggalkan.

Bacaan Lainnya
Baca Disini  Ikut Prosesi Gladi, Tasmin Hamid : Ini Penting Sebelum Saya dan Hermanto Secara Sah Mengemban Amanah sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare

“Pak Wali menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya karena tidak dapat hadir bersama kita. Namun beliau menitipkan salam hangat dan doa terbaik untuk suksesnya Konferensi ini,” ungkap Hermanto.

Konferensi yang menjadi ajang konsolidasi insan pers ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat dari unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Parepare, menunjukkan dukungan nyata pemerintah dan aparat terhadap eksistensi serta peran penting wartawan dalam pembangunan daerah.

Baca Disini  Tasming Hamid Jemput Jamaah Haji Parepare, Tegaskan Komitmen Pelayanan Hingga Tiba di Daerah

Wakil Wali Kota Hermanto juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengurus dan anggota PWI Parepare atas dedikasi mereka yang terus mendukung pemerintah daerah, khususnya dalam menyampaikan informasi yang akurat dan mencerdaskan masyarakat.

“Kami sangat menghargai kerja keras dan kontribusi rekan-rekan PWI dalam menyuarakan informasi pembangunan dan menjadi mitra kritis serta konstruktif bagi pemerintah daerah,” ujarnya.

Baca Disini  Di Apel Perdana Usai Cuti Lebaran, Wali Kota Tasming Hamid Ingatkan ASN Parepare untuk Fokus Beri Pelayanan Terbaik Masyarakat

Di akhir sambutannya, Hermanto berharap agar Konferensi PWI ke-IX ini dapat berlangsung lancar dan melahirkan kepengurusan yang profesional serta mampu membawa organisasi semakin maju dan berintegritas.

“Selamat melaksanakan Konferensi. Semoga rangkaian kegiatan berjalan lancar dan melahirkan Ketua yang profesional serta mampu membawa PWI Parepare lebih solid dan berdaya saing,” tutup Hermanto.

Loading


Eksplorasi konten lain dari iniklik

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan