INIKLIK.ID — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kepulauan Selayar akan meluncurkan sistem pembayaran retribusi sampah secara digital melalui QRIS pada acara Car Free Day yang digelar Minggu (13/7/2025) di Lapangan Pemuda.
Sebagai bagian dari digitalisasi layanan publik, DLH akan mendirikan booth khusus di lokasi kegiatan untuk melayani pembayaran retribusi sampah secara non-tunai. Masyarakat diimbau memanfaatkan momen ini karena akan ada promo menarik bagi yang melakukan pembayaran saat peluncuran.
“Bayar untuk satu bulan akan mendapat diskon 30 persen. Sedangkan yang melunasi hingga Desember akan mendapat diskon 30 persen ditambah bonus satu liter minyak goreng,” ujar Andi Bahar Arsyad, Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Selayar.
Ia juga mengajak masyarakat untuk mulai beralih ke transaksi digital demi kemudahan dan transparansi pelayanan publik.(Muhsar)
Eksplorasi konten lain dari iniklik
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.