Kapolres Selayar Tegaskan Tidak Ada Pengepungan Mako Polres oleh Personel Kodim

INIKLIK.ID – Kapolres Kepulauan Selayar AKBP Didid Imawan, S.I.K., S.H., M.Tr.Mil., menegaskan bahwa tidak benar ada aksi pengepungan Mako Polres Kepulauan Selayar oleh personel Kodim 1415/Selayar sebagaimana diberitakan di sejumlah media sosial.

Kapolres menyebut informasi yang berkembang di luar telah dibesar-besarkan dan tidak sesuai fakta di lapangan.

Bacaan Lainnya
Baca Disini  Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Kalepadang Panen Kacang Hijau Bersama Petani

“Saya, Kapolres Selayar, menyatakan dengan ini bahwa berita-berita yang ada di media sosial tentang pengepungan anggota Kodim 1415 Selayar sekali lagi itu tidak benar, itu terlalu dibesar-besarkan. Jadi tidak ada, itu hanya miskomunikasi kecil yang sudah bisa kami selesaikan,” tegasnya.

Ia menegaskan bahwa hubungan antara Polres dan Kodim tetap solid serta terjalin dalam bingkai sinergitas TNI-Polri.

Baca Disini  Bersama Pemkab, Polres Selayar Siapkan Lahan Tanam Jagung Serentak 326,35 Ha

“Kami adalah mitra yang saling bersinergi, kami adalah dua alat negara yang tidak bisa dipisahkan. Jadi jangan sekali-kali menggoreng isu seolah-olah ada masalah antara Polri dan TNI. Kondisi di Selayar tetap kondusif,” lanjut Kapolres.

Kapolres juga menekankan komitmen jajaran TNI-Polri di Selayar untuk mendukung penuh kebijakan pemerintah.

“Kami akan mendukung kebijakan Bapak Kapolri, Bapak Panglima, Bapak Presiden, Bapak Kapolda, dan Bapak Danrem. Ke depan, kami akan tunjukkan sinergi yang lebih baik lagi,” tutupnya.

Baca Disini  Tiga Korban KMN Harapan Jaya Ditemukan Selamat di Selayar, Tiga Lainnya Masih Hilang

(Humas Polres)

Loading


Eksplorasi konten lain dari iniklik

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan