Kodim 1313/Phw Perkuat Ketahanan Mental dan Ideologi Prajurit melalui Pembinaan Bintal

INIKLIK.ID – – Seluruh Prajurit dan Persit Kodim 1313/Phw mengikuti Pembinaan Mental Rohani, Ideologi, dan Kejuangan yang diberikan oleh Bintaljarahdam XIII/Mdk, dalam rangka program Triwulan IV.

Kegiatan pembinaan mental (Bintal) yang dilaksanakan di Aula Kodim 1313/Phw pada tanggal 11 November 2024 ini diikuti oleh 135 peserta, terdiri dari 69 prajurit dan 66 Persit.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Waka Bintal Letkol Inf I. Komang Suara, S.Pd, Dandim 1313/Phw yang diwakili oleh Danramil Marisa 1313-02 Letda Arifin, Kalak Bintal Mayor Caj Sunaryo, SE, Kasi Rohhin Mayor Cpm I Nyoman Riarsa, S.Pd.H, serta seluruh Prajurit dan Persit Kodim 1313/Phw.

Baca Disini  Ninuk Zudan Anjangsana ke Donat Tuli Cafe Mella, Beri Dukungan untuk Penyandang Disabilitas Tuna Rungu

Mayor Caj Sunaryo, SE, dalam penjelasannya menyampaikan materi yang berfokus pada beberapa aspek penting, antara lain: semangat juang sebagai seorang prajurit, pembinaan keluarga menuju kebahagiaan, serta pentingnya menghindari perilaku negatif seperti judi online dan perselingkuhan.

Selain itu, Mayor Sunaryo juga menekankan agar prajurit dan keluarga tidak terlibat dalam politik praktis selama Pilkada, serta selalu menjaga persatuan dan kesatuan. Ia mengingatkan bahwa Ibu Persit memegang peranan penting sebagai pendorong kesuksesan tugas suami.

Baca Disini  Indira Yusuf Ismail Serap Aspirasi dan Dorong Warga Lae-lae Maksimalkan Potensi Pulau

Waka Bintaljarahdam XIII/Mdk, Letkol Inf I Komang Suara, S.Pd, dalam arahannya menegaskan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk memperkokoh ketahanan mental prajurit dan keluarga, serta membangun pemahaman tentang ideologi dan kejuangan.

“Melalui kegiatan bintal ini, diharapkan semangat juang prajurit dapat semakin meningkat untuk menghadapi tantangan tugas yang semakin berat. Selain itu, kegiatan ini juga berfungsi sebagai langkah preventif dalam mencegah dan mengurangi pelanggaran hukum. Ini bukan hanya sekedar kewajiban, tetapi tanggung jawab setiap prajurit,” tegas Waka Bintaljarahdam.

Baca Disini  Pj Gubernur Prof Zudan Ajak Mahasiswa dan Civitas Akademika UMB Jemput Indonesia Emas 2045

Melalui pembinaan mental ini, diharapkan seluruh Prajurit, PNS, dan Persit Kodim 1313/Phw dapat terus menjaga kualitas diri, meningkatkan solidaritas, serta memperkuat persatuan dan kesatuan dalam menghadapi berbagai tantangan demi kejayaan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.(ZUL)

Loading


Eksplorasi konten lain dari iniklik

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan