Dispar Makassar Bahas Integrasi Sistem Pembayaran Lontara+ Bersama Bank Sulselbar

INIKLIK.ID – Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Makassar mengikuti Rapat Koordinasi Teknis dan Nonteknis terkait penerapan sistem pembayaran pada aplikasi Lontara+ bersama Bank Sulselbar secara virtual melalui Zoom Meeting, Senin (24/11/2025).

Pertemuan yang membahas integrasi pembayaran untuk mendukung fitur pemesanan tiket dan layanan wisata lainnya pada aplikasi Lontara+ ini diinisiasi oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Makassar bersama Tim Transformasi Digital Makassar.

Bacaan Lainnya
Baca Disini  BPBD Gelar Giat Pengelolaan Risiko Bencana di Kota Makassar

Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar (Kadispar), Achmad Hendra Hakamuddin, menekankan pentingnya peningkatan sistem pembayaran agar proses transaksi menjadi lebih cepat dan responsif.

Salah satu isu teknis yang dibahas adalah keterlambatan penerimaan notifikasi pembayaran yang selama ini membutuhkan waktu lebih lama dari ideal.

Hal tersebut dinilai perlu segera diatasi agar layanan pemesanan tiket dan fasilitas wisata dapat berjalan tanpa hambatan.

Baca Disini  Dispar Makassar Hadiri Malam Pembukaan Festival Sinema Prancis 2025

“Beberapa waktu terakhir kami sudah berkoordinasi dengan pihak Bank Sulselbar maupun tim teknis. Masalah utama berada pada durasi penerimaan notifikasi pembayaran yang masih membutuhkan waktu. Ini harus segera dicarikan solusinya demi efektivitas layanan,” ujarnya.

Menurut Kadispar, sistem yang terintegrasi akan memudahkan pengunjung dalam mengakses berbagai layanan secara lebih cepat dan teratur.

“Kita berharap semua proses ini berjalan lancar dan sistem pembayaran Lontara+ dapat segera terimplementasi dengan baik. Tujuan kita sama: memastikan masyarakat mendapat layanan digital pariwisata yang lebih cepat, nyaman, dan terintegrasi,” lanjutnya.

Baca Disini  Kadis Pariwisata Hadiri Upacara HUT ke-418 Kota Makassar di Lapangan Karebosi

Ke depan, akan disusun timeline bersama sebagai panduan penyelesaian proyek, termasuk estimasi target peluncuran serta mitigasi risiko teknis maupun administratif.

Loading


Eksplorasi konten lain dari iniklik

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan